Foto bersama setelah olahraga panahan |
Lhokseumawe- Akhir pekan menjadi pilihan yang tepat bagi Divisi Kemuslimahan Lembaga Dakwah Fakultas Ekonomi (LDF) BKM Al-Kautsar untuk melaksanakan Proker Olahraga Panahan yang di lanjutkan dengan kajian, yang dilaksanakan pada Sabtu (7/8) pukul 10.00 WIB-selesai, bertempat didekat lokasi latihan panjat tebing UMPAL Unimal dan dikuti oleh mahasiwi dari berbagai Fakultas dan prodi, tak hanya itu mereka juga mengadakan kajian yang di isi oleh salah satu Demisioner LDK Al-Kautsar.
"Program panahan disertai kajian ini tujuanya agar salah satu olahraga yang di sunnahkan oleh Nabi Muhammad SAW dapat dikenal di lingkungan kampus, serta kajian untuk menambah wawasan seorang muslimah di era perubahan Zaman ini" Ungkap Ketua Divisi Kemuslimahan.
"Kebanyakan pemuda saat ini suka rebahan saja, kurang menyukai olahraga, sehingga kedepanya Olahraga memanah ini bisa di jadikan olahraga yang ringan yang bisa diikuti oleh para mahasiswi di Universitas Malikussaleh, harapan kedepanya Olahraga ini dapat diikutkan dalam perlombaan ditingkat daerah maupun Nasional" Imbuhnya.
Kajian setelah olahraga |
Cabang Olahraga satu ini memang kurang Familiar di lingkungan Universitas Malikussaleh, dan upaya Kemuslimahan adakan olahraga ini agar panahan sebagai salah satu olahraga yang dapat di jadikan olahraga untuk mengisi waktu luang di akhir pekan serta mendorong pengembangan dan pemberdayaan perempuan di lingkungan Universitas Malikussaleh kedepanya.
Kampus yang terletak di daerah dengan kultur yang kental akan nilai-nilai islam menjadi salah satu peluang bagi Kemuslimahan LDF BKM Al-Kautsar untuk melaksanakan kegiatan panahan, kegiatan panahan ini terbuka untuk mahasiswi saja secara umum, sehingga mahasiswi berbagai program studi dapat mengikutinya.
Kemuslimahan LDF BKM Al-Kautsar mengajak kapada seluruh mahasiswi Universitas Malikussaleh yang ingin mengikuti program Olahraga panahan bisa dapatkan informasi di Instagram @kemuslimahan.bkm, selain itu Olahraga sebagai upaya untuk meningkatkan kesehatan disaat ini harus menjadi prioritas, sebagai seorang muslimah tentu harus memiliki Olahraga yang dapat meningkatkan imunitas tubuh, terlebih daerah Lhoksumawe yang beberapa pekan terakhir mengalami cuaca yang ekstrem tentu harus menjaga imunitas tubuh tetap stabil.
Harapan kedepanya Kampus dapat mendukung program Lembaga Dakwah Baik di tingkat Universitas maupun Fakultas agar Olahraga panahan dapat diikutkan ke perlombaan memanah tingkat daerah maupun Nasional.
Writed by: Ar-Roziq Duarr
Editor: Departemen Syiar LDF BKM Al-Kautsar